Workshop Menghias Toples dan Botol Bersama Toko Cat Lancar di Paint Expo 2018



Hari rabu kemarin, tepatnya tanggal 9 Mei 2018 saya dan teman-teman blogger mengikuti kegiatan workshop menghias jar/toples dan botol dengan cat. Dan dipandu oleh seorang crafter keren, Mbak Lusi. Workshop yang diadakan oleh Toko Cat Lancar dalam event Paint Expo 2018 di Ambarukmo Plaza Yogyakarta. Wah, seru banget, deh. Ini adalah pengalaman saya yang pertama kali menghias toples dengan cat pula, haha!


Bahan-bahan yang diperlukan adalah: Toples/jar, cat interior, kuas, gunting, lem, dan pernak-pernik untuk hiasannya, seperti, kain perca, goni, pita, dan stiker-stiker yang bertuliskan macam-macam dan lucu-lucu. Nah, sudah siap semua bahannya, Mbak Lusi pun memandu peserta, dan mengarahkan langkah-langkah menghias jar dan botolnya. 


Pertama-tama, toples atau botol dicat terlebih dahulu. Cara mengecatnya dengan searah, jadi hasilnya bagus dan rapih. Kemudian setelah semua bagian dicat, tunggu sampai kering. Kira-kira 10 menit, ya. Ini catnya cepat kering, jadi lebih mudah. Oya untuk mengecat botolnya, tergantung selera. Mau dicat satu warna seluruh bagian toples/botolnya, atau berwarna-warni. Selang-seling seperti pelangi misalnya, atau seperti melukisnya. Suka-suka kita dan selera kita. 

ngecatnya pean-pelan aja, ya. Searah biar hasilnya bagus

Nah, ketika sudah kering catnya, baru deh kita kasih hiasan sesuka hati kita. Bisa dibalut dengan kain goninya, kemudian ditempel dengan potongan kain percanya, mengelilingi toplesnya. Atau ditutupkan pada bagian atas toples. Bisa juga ditempeli stiker, untuk menunjukkan wadah barang, seperti gula, garam atau teh. Cantik, kan hasilnya? Cobain, deh. 

Oya, cat yang tadi kita gunakan untuk menghias jarnya adalah semacam cat untuk interior. Warna-warnanya cantik dan lembut. Warna-warna pastel yang cantik dan bikin tenang, serta sejuk dipandang mata. Dan cat ini bisa kita dapatkan di Toko Cat Lancar, loh. Toko cat yang sudah sangat terkenal di Jogja dan Jateng ini. 


Toko Cat Lancar sudah ada sejak tahun 1978. Wow, sudah lama sekali,ya. Saat ini toko cat ancar sudah mempunyai puluhan toko  cabang di Jogja dan Jateng. Toko Cat Lancar mempunyai layanan untuk konsumennya, yaitu Lancar Paint Center. Bertujuan untuk memberikan manfaat yang ebih luas baik kepada konsumennya maupun kepada masyarakat secara umum.

Adapun LPC terbagi menjadi beberapa jenis layanan:

1. Lancar Painting Service, yaitu layanan jasa pengecatan bergaransi. Konsumen bisa konsultasi pemilihan warna hingga penyelesaian rangkaian pengerjaan.

2. Lancar Care, berupa layanan kosultasi masalah cat dan pengecatan, bisa berkunjung ke lokasi konsumen tanpa dikenakan biaya apapun. 

3. Lancar Home, layanan yang memudahkan konsumen, memilih dan membei produk tanpa harus datang ke tokonya. 

4. Lancar Delivery, layanan untuk melancarkan proses pengiriman

5. Lancar Easy, memudahkan konsumen untuk membei produk yaitu lewat apikasi android

6. Lancar Academy, layanan pendidikan dan peatihan  untuk membentuk tenaga ahli cat yang profesional

7. Lancar Go, yaitu berupa armada paint truck berkeliling memberikan pelayanan dan edukasi  seputar produk toko cat lancar.

8. Lancar Community, toko cat lancar berinisiasi untuk menjadi wadah berbagi ilmu dan wawasan lintas bidang.

Toko Cat Lancar juga mempunyai aplikasi Sahabat Lancar berbasis android. Guna memberikan apresiasi kepada konsumen. Ada bermacam penawaran dan diskon menarik yang diberikan jika konsumen mendownload aplikasi Sahabat Lancar di playstore. Nah, kalau mau dapat diskon dan tawaran menarik lainnya, segera download saja, ya. Seperti yang dipaparkan oleh Pak Faiz, selaku bisnis development dari toko cat lancar pada pembukaan workshop. Acara pun selesai, ditutup dengan pemilihan karya terbaik peserta dan foto bersama peserta, dan diakhiri dengan ramah tamah dan makan siang bersama. Sampai jumpa pada even selanjutnya, ya.


Foto di belakang stage expo toko cat lancar



nunung nurlaela
nunung nurlaela Momblogger of 5. lecturer, writer

4 komentar untuk "Workshop Menghias Toples dan Botol Bersama Toko Cat Lancar di Paint Expo 2018"

Comment Author Avatar
Duh, hasil karya kalian cakep-cakeeep
Comment Author Avatar
hehe, gak juga, mbak...punyaku biasa banget. Tapi, bukan bagus tidaknya sih. Yang penting prosesnya :D
Comment Author Avatar
Ternyata bermain cat menyenangkan ya...

Terimakasih sudah membaca, Jika berkenan, Silakan beri komentar....:-)