Menjadi Muslimahpreneur Sukses Dunia Akhirat Bersama Hijratunna




"Hijratunna?"
Improve your Islamic personality

"Sahabat Jannah?"
Hijrah enggak setengah-setengah

Begitulah yel-yel yang mengawali acara assemble class dengan tema: "Merajut kisah bisnis di kampus biru." Bertempat di Antologi collaborative space, Jogjakarta, hari Ahad 25 Maret 2018. Pagi itu, meski hujan, namun tak mengurangi semangat para muslimah muda khususnya, untuk mengikuti acara tersebut hingga selesai. 




Assemble class yang digawangi oleh Hijratunna, sebuah komunitas muslimah berbasis online dan offline yang sedang berkembang di Yogyakarta dan didirikan tanggal 12 November 2017. Komunitas ini bertujuan membentuk syakhsiyah ( kepribadian ) Islam kepada setiap muslimah. Dengan slogannya yang menjadi yel yel diatas, diharapkan mampu menjadi sarana pengembangan kapasitas muslimah dan dapat menjadi Role Model Comunity untuk para muslimah yang hendak berhijrah serta Istiqomah di jalan Allah. 

Komunitas yang keren dan luar biasa bagi saya. Masya Allah, di tengah kondisi krisis multidimensional ini masih ada semangat dan ghiroh dari para muslimah muda ini. Mereka sudah banyak memberikan inspirasi, motivasi dan juga edukasi tentang Islam. Sudah banyak mengadakan event salah satunya adalah assemble class ini. Seperti apa acaranya? Gimana, sih menjadi muslimahpreneur sukses, yuk simak ulasan saya selaku blogger yang di undang dalam event tersebut. 
Cus yuk, Ah 

Acara dibuka langsung oleh host, dan diawali dengan pembacaan kalam Ilahi. Kemudian lanjut ke acara inti. Sharing dari para pelaku bisnis yang menginspirasi para muslimah khususnya. Dipandu oleh moderator muda dan pebisnis juga, Atika.




Pembicara pertama, Medisca Rozha 

Dokter muda nan cantik lulusan UGM  ini mengungkapkan motivasinya berbisnis. Profesinya sebagai dokter adalah bukan semata untuk meraih materi. Profesi mulianya itu diniatkan untuk menolong dan membantu orang lain. Diupayakan untuk mencukupi kehidupannya dengan berbisnis. Bisnisnya juga adalah untuk menolong orang, memberikan lapangan pekerjaan bagi yang tak sempurna (difabel) sungguh memberikan manfaat yang luar biasa.

Mbak Medisca, memulai bisnisnya dari hobi. Dari sesuatu hal yang disukai. Hal kecil yang kadang tidak terpikirkan sebelumya. Misalnya bisnis sepatu yang digelutinya. Shoes and care, bisnis untuk merawat sepatu agar awet dan terawat dan tidak lekas menggantinya. Bisnis yang ditekuninya ini sudah mempunyai cabang dimana-dimana.  Wah, keren banget ya.

Kemudian Mbak Medisca juga menggaris bawahi, ketika berbisnis jangan sampai melalaikan tugasnya sebagai muslimah, sebagi ibu bagi anak-anaknya. Tips agar bisnis sukses perlu adanya 3K yaitu:

1. Komitmen, dalam berbisnis perlu komitmen yang jelas dan tegas. 
2. Konsisten, konsisten dalam bisnis adalah kunci sukses berikutnya. 
3. Konsekuensi, nah ini adalah hal yang harus diterima dalam berbisnis. karena bisnis pasti ada konsekuensi-konsekuensinya. 

Pembicara kedua, Tria Meriza 

Motivasi bisnisnya adalah motivasi dunia akhirat. Bisnis yang dilakoni sejak menjadi mahasiswa karena tuntutan hidup. Tekad yang begitu kuat agar bisa mandiri dan tidak bergantung pada orang tua, menghantarkan kesuksesan bagi muslimah kelahiran Bengkulu ini. Bisnis yang digelutinya salah satunya adalah kue oleh-oleh kekinian "cushy Jogja, Gamis menyusui Sofeya.id dan sebagainya.

Bagaimana menjadi seorang muslimapreneur ?

Terkadang seorang muslimah ingin meggeluti bisnis atau intrepreneur itu fokusnya hanya pada menjadi intrepreneur yang sukses saja. Namun kebanyakan muslimah melupakan bagaimana menjadi muslimah yang sukses. Menjadi muslimah tentu harus memahami kewajiban-kewajiban sebagai muslimah. Sebagai muslimah harus mengerti tujuan hidupnya. Tujuan Allah menciptakan manusia ialah untuk beribadah kepadanya sebagaimana tercantum dalam surat Az-zariyat ayat 56. 

“Dan Aku tidak menciptakan Jin dan Manusia melainkan supaya mereka beribadah kepada-Ku.”

Konsekuesinya ketika hidup itu untuk beribadah kepada Allah maka hidup harus sesuai aturan Allah. Contohnya, muslimah ketika berbisnis tidak boleh melalaikan kewajibannya yaitu jika dia sudah menikah maka dia harus mengutamakan kewajibannya yaitu menjadi ummu warobbatul bait (sebagai ibu dan pengatur rumah tangga).Contohnya lagi, dalam hal berpakaian, seorang muslimah ketika berada di dalam kehidupan umum maka dia wajib menggunakan jilbab (Surat Al Ahzab ayat 59) dan khimar (QS. An-nur ayat 31), Dan aturan aturan lainnya yang terkait dengan halal haram. Tidak boleh berbisnis yang haram seperti bisnis yang mengandung riba, judi, ghoror, dan hal yang dilarang lainya.



Membangun bisnis 

1. Great Team, diupayakan  satu tim, memahami ilmu agama akan menjadi lebih ringan dan tidak banyak ketidakcocokan terutama dalam prinsip berbisnis Islam. 

2. Great system, terkait struktur organisasi, cari orang yg tepat, misal sebagai admin harus yang ahli sebagai admin dan sebagainya. Kemudian SOP, rencana kerja yang dibuat dan dijalankan dengan baik. 

3. Great strategy, Jika ada masalah cari solusi yang tepat dan selalu membuat analisis SWOT 

Tips mempertahankan bisnis agar sukses

Carilah bisnis disukai sesuai passion kita, karena jika sesuai passion maka akan menjadi menyenangkan dalam menjalaninya. Segera kita kerjakan, nah ini penting. Segeralah melkukan aksi untuk membuat bisnis dan merealisasikannya. jangan menunda terlalu lama. Dan bisnis kita besarkan, harus dan kita upayakan bisnis ini berkelanjutan dan akan menjadi besar. Jangan putus asa. yakinlah. 

Wah luar biasa ya tips dan juga sharing materinya...


Kesimpulannya, ketika muslimah berbisnis, jangan sampai lupakan kewajiban. Dahulukan kewajiban sebagai muslimah, maka kesuksesan dalam berbisnis itu akan mengikuti. Menjadi muslimah preneur yang sukses dunia akhirat. Aamiin. Acara dilanjut diskusi dan tanya jawab, dan juga challenge bisnis yang dipraktekan oleh peserta. Peserta pun masih antusias sampai acara penutupan dan acara dilanjut kan dengan foto bersama. Alhamdulilah. Sekian ulasan dari saya, senang sekali bisa turut hadir. Semoga bisa ikut dan berpartisipasi dalam event selanjutnya, ya. Terimakasih. Jazakumullah Khoiron Katsiro

Credit : Aqied

Credit, Tim Hijratunna

nunung nurlaela
nunung nurlaela Momblogger of 5. lecturer, writer

10 komentar untuk "Menjadi Muslimahpreneur Sukses Dunia Akhirat Bersama Hijratunna"

Comment Author Avatar
wah lengkap nih, mksh sharingnya.. doakan saya juga segera berbisnis yg bermanfaat dan untuk dunia akhirat ya
Comment Author Avatar
Aamiin... sukses ya Mak Dian...😍😘
Comment Author Avatar
Beberapa pesan mba Tria kemarin Makjleb banget. Gimana bisnis yang syar'i dan in sha Allah mendapat ridho Allah...semoga kita bisa menjadi ummu warobatul bait ya maak
Comment Author Avatar
Aamiin... saling doakan ya, Mak Aya 😍
Comment Author Avatar
Duh ... Mupeng ikut kegiatan yang begini. Semoga ada kesempatan lain aku bisa ikut kegiatan keren begini
Comment Author Avatar
Keren banget acaranya, Mak Nung..so useful :)
Comment Author Avatar
Optimis kalau anak mudanya seperti ini. Aku suka kalau pebisnis dr kalangan terdidik. Meski mungkin bidang keilmuannya bukan manajemen bisni tapi seenggaknya lebih punya manner.
Comment Author Avatar
Acaranya seru banget ya! Warna bajunya juga kalem-kalem dan membuat yg hadir terlihat kalem, shaliha dan smart. Seneng banget bisa baca artikel ini, terima kasih sudah berbagi ya makNung. ^_^
Comment Author Avatar
Seneng banget mbak kalau banyak acara kayak gini, selain nambah teman baru dan relasi juga nambah pengalaman dan pengetahuan baru :)
Comment Author Avatar
materi sharingnya bagus ni; sukses dunia akhirat. bermanfaat banget khususnya bagi para ibu-ibu dan muslimah muda yang pengen bisa seimbang antara ibadah dan berbisnis

Terimakasih sudah membaca, Jika berkenan, Silakan beri komentar....:-)