5 Manfaat Mandi Menggunakan Air Hangat


Niat mandi junub adalah syarat utama agar mandi junub diterima. Mandi junub bisa dilakukan tidak hanya dengan air dingin tetapi juga dengan air hangat. Mandi dengan menggunakan air hangat ternyata memiliki banyak manfaat. Simak ulasan berikut mengenai manfaat mandi dengan menggunakan air hangat.

Apa itu Mandi Junub?

Mandi junub atau mandi wajib adalah mandi yang bertujuan untuk membersihkan dan menyucikan diri dari suatu hadas besar. Mandi junub ini bersifat wajib. Mandi wajib dilakukan karena beberapa alasan. Seperti setelah haid dan nifas, setelah mimpi basah, suami istri setelah bersyahwat, dan lainnya.

Dalam melakukan mandi wajib terdapat tata cara tersendiri. Agar mandi junub diterima, tata cara harus dilakukan secara berurutan sesuai dengan kaidahnya. Mulai dari niat mandi junub hingga mengguyur tubuh dari ujung rambut hingga ke ujung kaki.

Niat mandi junub berbeda-beda sesuai dengan perkara melakukan mandi wajib. Untuk orang setelah bersyahwat adalah “bismmilahirahmanirahim nawaitul ghusla liraf’íl hadatsil akbari minal janabi fardhlon lillahi ta’ala

Untuk ibu setelah melahirkan adalah “bismillahirrahmanirrahim nawaitu ghusla liraf’il hadatsil akbari minan nifasi fardhlon lillahi ta’ala”. Dan untuk setelah haid adalah “nawaitul ghusla liraf’il hadatsil hai dil lillahi ta’ala”

Manfaat Mandi Dengan Air Hangat

Mandi dengan menggunakan air hangat ternyata memiliki banyak manfaat. Manfaat mandi dengan menggunakan air hangat adalah sebagai berikut :

  1. Membantu Detoksifikasi pada Tubuh

Mandi dengan air hangat dapat meningkatkan sistem getah bening pada tubuh. Getah bening akan menyebabkan tubuh akan mengeluarkan keringat. Keringat akan keluar bersama racun-racun yang ada di dalam tubuh manusia. Tidak heran setelah mandi air hangat akan terasa lebih sehat dan lebih segar.

  1. Dapat Menghilangkan Sakit Kepala dan Flu

Uap yang dihirup pada saat mandi dengan air hangat dapat memberikan dekongestan alami untuk tubuh. Manfaatnya akan lebih maksimal apabila ditambahkan campuran minyak esensial pada pad air hangat.

Dengan adanya campuran ini sirkulasi darah yang menuju otak akan lebih lancar. Pikiran juga akan menjadi lebih tenang. Sehingga rasa sakit akan terobati dengan mudah.

  1. Menghilangkan Rasa Stres

Pada saat air hangat diguyurkan ke tubuh, akan memberikan efek tenang untuk tubuh. Sehingga pikiran akan berkurang bahkan stress juga akan lebih mudah untuk menghilang.

Mandi dengan air hangat akan lebih terasa pada tubuh setelah Anda melakukan aktivitas sehari-hari. Selain menghilangkan stress, mandi air hangat juga mampu melenturkan otot tubuh yang sedang kaku.

  1. Mengatasi Gangguan Susah Tidur

Apakah Anda sering mengalami insomnia atau susah tidur? Susah tidur dapat diatasi dengan mandi menggunakan air hangat. Pada saat mandi dengan menggunakan air hangat, suhu tubuh akan mengalami peningkatan. Kemudian setelah mandi, suhu tubuh akan menurun dengan sendirinya.

Perubahan suhu pada tubuh ini akan memberikan efek kantuk pada tubuh. Dengan demikian tubuh akan segera meminta untuk tidur.

  1. Menurunkan Tekanan Darah pada Tubuh

Manfaat mandi dengan air hangat yang selanjutnya adalah untuk menurunkan tekanan darah pada tubuh. Dengan mandi dengan air hangat tekanan darah yang tinggi akan menurun dengan baik. Kondisi jantung yang kurang baik dapat pelan-pelan teratasi dengan mandi air hangat.

Namun disarankan untuk konsultasi terlebih dahulu dengan dokter. Karena mandi dengan air hangat juga dapat meningkatkan denyut dari jantung.

Perlu diingat bahwa Anda tidak boleh melupakan niat mandi junub saat melakukan mandi junub. Mandi junub dengan air hangat memang boleh dilakukan. Banyak sekali bukan manfaat dari mandi dengan menggunakan air hangat. Jadi, jangan meremehkan manfaat mandi dengan menggunakan air hangat. 



 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

nunung nurlaela
nunung nurlaela Momblogger of 5. lecturer, writer

Posting Komentar untuk "5 Manfaat Mandi Menggunakan Air Hangat"