Memori Setahun Kartu Lebaran Cantik nan Kreatif IIDN Jogja
Sebelumnya, tulisan ini saya buat satu tahun yang lalu...namun karena beberapa hal, belum saya posting di blog. Jadilah tulisan ini masih tersimpan rapi dalam draft yang hampir jadi. Nah, karena kesibukan dan sebagainya, lupa lah saya dengan tulisan ini. Hingga saat ini, satu tahun berlalu dan mau jelang puasa ramadan, saya langsung ingat kalau masih punya utang tulisan. Kebetulan juga ada event lomba nulis dalam rangka sambut milad IIDN yang kelima. Wah, jadilah saya semangat lagi nulis ini. Mumpung momentnya pas. Haduuh...prolognya panjang banget ya...sudah ah...yuk mari silakan dibaca cerita saya tentang karleb cantik nan kreatif dari teman-teman IIDN Jogja.
Kalau ditanya, kapan terakhir dapat kartu lebaran (karleb)? Hmm...lupa persisnya. tapi yang jelas kurang lebih 13 tahun saya tidak mendapat ataupun mengirim karleb.Wah, sudah lama sekali ya? Iya waktu itu kalau tidak salah kuliah semester satu.
Kalau ditanya, kapan terakhir dapat kartu lebaran (karleb)? Hmm...lupa persisnya. tapi yang jelas kurang lebih 13 tahun saya tidak mendapat ataupun mengirim karleb.Wah, sudah lama sekali ya? Iya waktu itu kalau tidak salah kuliah semester satu.
Okey, gak perlu banyak basa-basi dah. Saya nulis postingan ini, ingin mencurahkan isi hati saya, ingin menumpahkan rasa bahagia saya yang tak terkira (ih..kok lebay). Gimana gak bahagia? wong saya dapat kiriman karleb seabrek, karleb yang cantik dan kreatif dan sebagian besar handmade alias bikin sendiri. Wuih keren banget ya, masih sempat dan mau meluangkan waktu untuk kirim karleb. susah-susah ke kantor pos pula! Salut.
Jadi begini,di salah satu komunitas keren yang saya ikuti, yaitu IIDN Jogja (Ibu-Ibu Doyan Nulis Jogja) ada beberapa anggotanya yang ingin kirim karleb. Baik karleb bikinan sendiri, maupun karleb yang sudah ada. Nah, saya pun ikutan, dengan harapan saya pun bisa kirim balik. Namun sayang karena banyak hal, saya belum bisa membalasnya. Ini jadi PR besar buat saya untuk lebaran berikutnya, Yap. Insya Allah saya akan balas kirim untuk lebaran tahun ini, Semoga Allah masih memberi waktu untuk saya membalas hadiah kebaikan dari sahabat-sahabat saya. Aamiin ya Robb...
Inilah karleb cantik dan kreatif itu...yuk, kita lihat satu-satu...
1. Karleb Bros cantik ala mbak Fika
Begitulah saya beri nama. karlebnya sederhana tapi mantap. Hanya selembar kertas manila putih (kalau gak salah) ukurannya mungil, dipinggirnya dihiasi coretan dari spidol warna biru. Tulisan warna pink yang singkat namun penuh makna. Ah, sukaa deh. Apalagi brosnya. Cantik. Hitam warnanya. Kebetulan memang lagi butuh bros yang model begitu hehe...
Oh ya, mbak Fika ini penulis hebat loh...bukunya dah banyak nangkring di toko-toko buku seluruh Indonesia. Khusus buku masakan dan resep menu untuk bayi dan anak. Bukunya sudah belasan yang terbit. Keren, ya...
2. Karleb ala Jepang dari mbak Rani
Karleb ini, meskipun bukan handmade, namun cantik dan terkesan kartu ini berasal dari Jepang. lah kok bisa? hehe, yang kirim dulu pernah tinggal dan studi di negeri Sakura itu. Lihat saja fotonya, pas banget ya dengan nuansa kartunya. Btw, mbak Rani ini seorang dosen loh. Smart dan juga baik hati. Buku antologinya juga keren-keren. ada Puzzle Jodoh dan cenat cenut matematika penerbit Gramedia yang baru beredar di seluruh toko buku. Sebentar lagi juga akan menelurkan buku solonya dan antologi yang lainnya.
3. Karleb Senja ala Mbak Tien
Ibu muda cantik yang satu ini salah satu penggemar senja. Tak heran jika karleb yang dia bikin dari hasil jepretannya yang keren. Penyuka fotografi dan teh mawar ini begitu kreatif menjadikan fotonya untuk kartu lebaran. Untaian kata yang tertulis menambah cantiknya kartu ini. Ibu yang satu ini salah satu yang paling aktif dalam kegiatan IIDN Jogja. Hobinya dalam fotografi membuatya makin mahir dalam berfoto dan mengambil angle yang pas. Hasil liputan kopdar IIDN jogja sebagian besar hasil dari jepretannya. Keren kan? Dia juga paling rajin dan supel sama siapa saja. Sebentar lagi karya bukunya pun akan berjejer di toko buku.
Karleb cantik ini adalah kiriman dari sahabat penulis, mbak Marul. karleb ini dibuat dengan kreatif dan penuh cinta oleh mbak Marul dan kedua putri cantiknya, Uli dan Misel.Mbak marul seorang guru yang juga jago nulis. Karya buku solonya juga sebentar lagi akan berjejer di toko buku. Btw, Ibu guru cantik ini hobi banget masak, baking juga jago loh....
5. Karleb UNGU ala Mbak Capung
Senangnya dapat kiriman kartu yang dominan ungu ini. Yap, kartu dari mabk Wening aka mbak Capung biasa disebut. Seorang sarjana anthropology yang sekaligus seorang peneliti ini sangat concern dibidangnya. Mbak yang satu ini juga sering melanglang buana dan keliling nusantara loh. Asyik ya....jadi pingin haha...
6. Karleb foto kreatif ala Mbak Wien
surprise banget dapat kiriman karleb cantik ini. Foto keluarga yang harmonis dan juga romantis. Mbak Wien adalah seorang kuter yang sudah tak lagi asing namanya. Mbak Wien juga pernah studi di Jepang dan juga sangat piawai dalam bernyanyi. Pemilik senyum yang sumringah dan selalu ceria, supel dan hangat kepada siapa pun juga ini, telah banyak memenangkan lomba. Keren ya...
7. Karleb lucu dari Zahro dan family
Saya menyebutnya karleb lucu karena memang gambarnya lucu hehe. Dan saya juga teringat dengan Zahro, putri dari Mbak Ita yang sering update status tentang kelucuan dan kepolosan serta kecerdasan putrinya. Sangat inspiratif. Ibu satu ini seorang sarjana psikologi yang concern dalam dunia parenting dan juga homeschooling. Bukunya pun sudah banyak yang terbit di toko buku.
8. karleb spiderman
Hehe...begitu saya menyebutnya. Karleb sederhana ini cukup unik. Ada gambar jaring laba-labanya. Karleb cantik ini kiriman dari Bu Dosen cantik yang pandai dan hobi nulis novel. Di sela-sela kesibukannya, ia masih sempat aktif dalam berbagai kegiatan baik menulis maupun event lainnya.
9. Karleb Batik cantik dari Mbak Nopid
Mbak Nopid, begitulah ia akrab disapa. Seorang ibu yang banyak berkecimpung dalam dunia pramuka juga seorang penulis. Ibu dua anak ini bukan hanya jago ilmu pramuka dan nulis, tapi ia jago jemparingan, yaitu olahraga memanah ala Jawa. Pernah menjuarai lomba memanah juga. Wow keren kan? karya bukunya juga sudah ada di toko buku. Berupa antologi dengan judul Storycake Positive thingking terbitan Gramedia Pustaka Utama.
10. Karleb foto ala Mak Enggar
Saat saya terima ini dan membukanya. Wow, surprised banget. Ada gambar saya dengan si bungsu Haziq. Saya langsung ingat ketika melihat latar foto itu. Yup. Foto itu adalah foto di depan rumah ketika acara kopdar IIDN Jogja. Salut dengan Mak yang satu ini, jago masak, nulis novel dan juga pandai berpuisi. Pengalaman hidupnya penuh dengan karya dan banyak memberi manfaat untuk sesama. Sampai saat ini semangatnya pun masih membara mengikuti kegiatan komunitas terutama event IIDN Jogja.
Demikian cerita saya tentang kiriman karleb cantik dan kreatif dari teman-teman IIDN Jogja. Semoga tulisan ini bisa sedikit mewakili rasa bahagia dan terharu saya. Bila ada salah dan kurang, saya mohon maaf. Dan pada kesempatan ini, saya ingin mengucapkan met Milad kepada IIDN, otomatis IIDN Jogja. Semoga selalu memberikan wadah bagi semua untuk berkarya dan memberi kontribusi yang baik bagi umat. Aamiin. Barokallah....
Sumber: IIDN Interaktif |
*Tulisan ini dalam rangka berpartisipasi dalam lomba nulis khusus tentang IIDN Jogja
7 komentar untuk "Memori Setahun Kartu Lebaran Cantik nan Kreatif IIDN Jogja"
Aaaamiiin, doa mb Nunung untukku semoga segera diijabah,.. "Sebentar lagi karya bukunya pun akan berjejer di toko buku" aaamiiin ya Rabb,.. :)
Yuuk kirim-kirim karleb lagi,.. :)
doaku selalu untukmu, Mbak Tien...:-)
btw, iya insya Allah...pingin kirim balik. PR besar buatku, nih...:-)
Terimakasih sudah membaca, Jika berkenan, Silakan beri komentar....:-)