Puisi untuk Sahabat

Andai aku bisa
Terbang dalam hitungan menit
Sampai di depan rumahmu
Akan kujemput sliramu menapaki pantai Depok,
Bersama berujar: ribuan kata yang selalu kita pendam ingin diungkap
Biar mengalir dengan deras seperti gulungan pantai selatan ini
Bersama tunggu nelayan
Yang tengah hari rapatkan perahunya saat jemput ikan, dibibir pantai, lalu kita pilih yang paling besar: seperti cita-cita kita yang tertambat
Kita bakar dalam bara: sama seperti semangat!
Bila mungkin pula kuajak kau di Gerojogan Sewu,
Tuk basuh sejuta penat yang menggumpal di dada
Tumpahan air itu tak pernah membendung senyum manismu
Yang kau pilin, selipkan pada setangkai mawar
Dan sudah kuterima berbulan lalu dalam kanvas hati
Kusimpan sebagai persahabatan yang tak kenal kata mati...

*Untukmu sahabat, moga berkenan
pengin ketemu dirimu suatu saat nanti

Dari: Candra Nila Murti Dewojati
nunung nurlaela
nunung nurlaela Momblogger of 5. lecturer, writer

2 komentar untuk "Puisi untuk Sahabat"

Comment Author Avatar
beruntungnya ya Mbak, punya sahabat seperti dalam puisi ini...salam kenal Mbak :)
Comment Author Avatar
iya mbak, Alhamdulilah. salam kenal kembali ya, terimakasih sudah berkenan mampir...:-)

Terimakasih sudah membaca, Jika berkenan, Silakan beri komentar....:-)